Doa ketika Makan Kekenyangan

Sobih AW Adnan - Doa Sehari-hari 01/08/2020
Photo by DigitalVision
Photo by DigitalVision

Oase.id- Memakan hidangan kesukaan membuat beberapa orang tidak mampu mengontrol banyaknya asupan dan kapasitas organ pencernaan. Akibatnya, muncul istilah kekenyangan yang sangat mungkin akan berdampak pada kesehatan maupun menurunnya kemampuan aktivitas yang hendak dikerjakan.

Islam tidak menganjurkan seseorang makan secara berlebihan. Dalam hal ini, Allah Swt berfirman;

"Makan dan minumlah, tetapi jangan berlebihan. Sungguh Allah tidak menyukai orang yang berlebih-lebihan." (QS. Al-A’raf: 31) 

Baca: Doa saat Menyembelih Hewan Kurban

 

Nabi Muhammad Saw juga menyarankan umatnya agar jangan sampai berlebihan dalam makan dan minum. Rasulullah Saw bersabda;

"Tiada tempat yang manusia isi yang lebih buruk ketimbang perut. Cukuplah bagi anak Adam memakan beberapa suapan untuk menegakkan punggungnya. Namun jika ia harus (melebihinya) maka hendaknya sepertiga perutnya (diisi) untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiga lagi untuk bernapas.” (HR. Ahmad)

Akan tetapi, saat merasa sudah kenyang ketika makan, hendaknya seseorang membaca doa sebagai berikut;

 

الْحَمْدُ لِلَّهِ حَمْدًا كَثِيرًا طَيِّبًا مُبَارَكًا فِيهِ غَيْرَ مكفور وَلَا مُوَدَّعٍ

 

Alhamdulillahi hamdan katsiran thayyiban mubarokan fihi ghaira makfurin wala muwadda’in.

"Segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak, baik dan diberkahi, yang senantiasa tidak diinkari nikmatnya dan tidak terputus."

Baca: Doa Mencari Pekerjaan

 

Doa ini sebagaimana hadis riwayat Imam Thabrani dari Abu Umamah, dia berkata;

"Rasulullah Saw ketika kenyang dari suatu makanan, maka beliau berucap; ‘Alhamdulillahi hamdan katsiran thayyiban mubarokan fihi ghaira makfurin wala muwadda’in."

 

Sumber: Disarikan dari Amalu Al Yaum wa Al Lailah karya Ahmad bin Syu'aib Al-Khurasany atau masyhur dengan nama Imam Nasa'i.


(SBH)