Ini Dia XDBOT, Robot Pembasmi Korona dari Singapura

Media Indonesia - Teknologi dan Internet 18/04/2020
Photo by NTU Singapore from AFP
Photo by NTU Singapore from AFP

Oase.id- Para peneliti di Singapura telah menciptakan robot desinfektan dengan lengan yang meniru gerakan manusia.  Robot ini akan membantu meringankan beban para pekerja yang terlalu lelah menangani penyebaran virus korona (Covid-19).

Robot yang diberi nama XDBOT berbentuk kotak. Roda yang dipasang di bawahnya membuat gerakan badan robot jadi gesit sehingga dapat mencapai lokasi yang sulit dicapai seperti di bawah meja dan tempat tidur.

Robot yang dirancang oleh para peneliti di Nanyang Technological University (NTU) itu, memiliki nozzle bertenaga tinggi untuk menyemprotkan disinfektan dan dapat menangani permukaan besar dengan cepat.

Robot ini dapat dikendalikan dari jarak jauh dengan laptop atau tablet, sehingga mengurangi risiko penggunanya terinfeksi oleh virus, yang sejauh ini telah menewaskan lebih dari 140.000 orang di seluruh dunia.

 

"Dengan menggunakan robot, penggunanya dapat dengan tepat mengontrol proses desinfeksi ... dengan nol kontak dengan permukaan," kata Chen I-Ming, seorang ilmuwan NTU yang memimpin proyek, seperti dikutip AFP.

Robot itu dapat membantu memenuhi permintaan masyarakat yang semakin meningkat di Singapura untuk layanan pembersihan dan desinfeksi yang lebih teliti. Menurut laporan, para petugas kebersihan harus bekerja berjam-jam karena permintaan meningkat selama pandemi.

XDBOT telah diuji coba di kampus NTU, dan penciptanya berharap untuk mengujinya di lebih banyak area umum dan rumah sakit.

Singapura sedang berjuang melawan wabah ini, dengan jumlah kasus melonjak hingga 728 pada Kamis, 16 April, sehingga total menjadi 4.427 kasus, dengan 10 kematian. Episentrum wabah adalah asrama pekerja asing yang penuh sesak.

Selain Singapura, Thailand dan Israel juga menggunakan robot dalam perang melawan virus korona, karena mereka dianggap cepat, efisien, dan anti-penularan


(SBH)