Momen Apa yang Paling Kamu Rindukan saat Ramadan?

Phooby Kamaratih - Ramadan 2020 02/04/2020
Photo by mentatdgt from Pexels
Photo by mentatdgt from Pexels

Oase.id – Kurang dari sebulan Ramadan menjelang. Ialah bulan suci yang paling dinanti umat Islam. 

Di bulan puasa, orang-orang tidak hanya menahan lapar dan dahaga, akan tetapi mengisinya dengan banyak nilai ibadah, termasuk hadirnya berbagai tradisi khas masyarakat Indonesia.

Berikut adalah momentum bulan Ramadan yang sudah barang tentu sangat kamu rindukan;

 

Ngabuburit

Jam-jam sore menjelang beduk Magrib menjadi waktu terasa sangat istimewa. Orang-orang keluar rumah beranjang-sana sekafar berjalan-jalan, atau sekalian berburu kuliner sembari menunggu waktu berbuka puasa tiba. 

Titik yang paling sering menjadi tujuan biasanya adalah alun-alun, pasar dadakan Ramadan, mal, atau jalan-jalan besar demi bisa menyusuri sudut-sudut kota. 

 

Baca: Jika Pandemi Korona Sampai Ramadan, Ini Tips #DiRumahAja Selama Bulan Puasa

 

Bukber 

Bukber alias buka puasa bersama menjadi rencana yang digagas di awal-awal. Lepas dari terlaksana atau tidaknya, bukber merupakan momentum yang biasanya dijadikan ajang temu kangen alumni satu angkatan sekolah, teman-teman akrab, atau keluarga besar. 

Yang paling menarik ketika bukber adalah suasana hangat nan akrab, sembari diisi perbincangan bertema nostalgia atau saling bercerita pengalaman sembari menunggu azan Magrib berkumandang. 

 

Tarawih

Mencari baris paling depan saat salat tarawarih minggu pertama menjadi hal yang paling mengesankan. Melihat banyak warga datang ke masjid untuk tarawih berjemaah menjadi pemicu semangat bagi seseorang untuk turut ambil bagian.

Sayangnya, sering kali semangat ini kendor ketika Ramadan sudah memasuki pertengahan bulan. Dibutuhkan motivasi keimanan lebih untuk menjaga komitmen menjalankan salat tarawih penuh selama sebulan. Terkait hal ini, tentu, para pembaca budiman Oase.id adalah jagonya. 

Baca: Tips Memanfaatkan Puasa Syakban untuk Program Diet Sempurna hingga Ramadan

 

Mudik 

Menjelang hari raya Idulfitri, masyakarat perantau memiliki kebiasaan balik ke kampung halaman. Pulang ke daerah asal untuk berkumpul bersama sanak saudara di hari Lebaran memang sungguh menyenangkan.

Tak hanya setelah sampai di tempat tujuan, mudik yang cenderung bermacet-macetan di jalan juga mampu memberikan arti yang sangat mengesankan. 

Nah, bagaimana tradisi-tradisi mengesankan itu untuk Ramadan tahun ini? Di tengah pandemi Covid-19, kali ini kita sangat dianjurkan untuk tetap di rumah. Akan tetapi, jangan khawatir, ada banyak alternatif dan pilihan agar Ramadanmu tahun ini tetap khusyuk dan mengesankan. Salah satunya, memperbanyak tadarus Al-Qur'an atau mengganti kegiatan di luar rumah dengan memanfaatkan penuh teknologi digital. 


(SBH)
TAGs: Ramadan 2020