5 Ucapan Selamat Idul Adha 2021, Cocok Dibagikan kepada Teman dan Keluarga

Octri Amelia Suryani - Idul Adha 2021 20/07/2021
Gambar oleh Mario Vogelsteller dari Pixabay
Gambar oleh Mario Vogelsteller dari Pixabay

Oase.id - Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah jatuh pada tanggal 20 Juli 2021. Hari raya yang dikenal juga sebagai Lebaran Haji kali ini diperingati di tengah merebaknya pandemi Covid-19.

Oleh karena pandemi, Presiden Joko Widodo menyampaikan agar Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah diperingati secara sederhana. Serta masyarakat diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Namun, tidak mengurangi kekhidmatan kita dalam menyampaikan rasa syukur dan segala puji bagi Allah Subhanahu Wa Ta'ala," kata Jokowi pada acara Takbir Akbar Idul Adha yang digelar secara virtual, Senin malam (19/7/2021).

Meskipun Lebaran Haji kali ini harus diperingati secara sederhana, paling tidak bagikan ucapan Selamat Idul Adha kepada teman dan keluarga. Dengan memberikan ucapan selamat Idul Adha dengan rangkaian kata yang indah dan bermakna akan membuat momen Hari Raya Idul Adha di tengah pandemi ini akan lebih berkesan.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 5 ucapan Selamat Idul Adha tahun 2021:

1. Idul Adha adalah saat untuk merayakan semangatmu dalam berkurban, harapanmu pada ampunan, dan keteguhanmu dalam beriman. Selamat Hari Raya Idul Adha, mohon maaf lahir dan batin.

2. Semoga Allah Swt memberi Anda dan keluarga Anda kebahagiaan, kedamaian, dan kemakmuran. Selamat Hari Raya Idul Adha.

3. Idul Adha adalah hari untuk merenungkan kembali perbuatan kita, dan memberi kembali kepada orang yang kekurangan. Semoga pengorbanan kita diterima oleh Allah Swt.

4. Bumi bisa lupa berputar, burung bisa lupa terbang, lilin bisa lupa meleleh, dan jantung bisa lupa berdetak. Tapi, aku tidak akan pernah lupa mengucapkan “Selamat Hari Raya Idul Adha”.

5. Semoga Allah Swt memberimu sukacita, kebahagiaan, kedamaian, dan kemakmuran pada kesempatan yang diberkahi ini. Selamat Hari Raya Idul Adha.


(ACF)